Pertanyaan Pak Rektor UNS telah Terjawab dengan “perbuatan” ngeblog
Sore ini hujan deras sekali, mau pulang jadi gak bisa akhirnya iseng-iseng ngenet trus. Sampailah pada sebuah keinginan untuk mencari bahan untuk isi blog karena lagi gak punya ide karena kekeselen (baca : cuapek dech ) mengejar proposal skripsi. Iseng tak ketikkan info uns di google, keluar no 2 sebuah judul begini [ Rektor : Bisa nggak UNS masuk 3000 di Webometrics?], akhirnya tak klik juga setelah membaca dengan seksesama rupanya itulah asal muasal gerakan blog di UNS. Dengan dibuat tim webomatrics, jadi ingin saat pasang-pasang pamlet ke fakultas dan bilang ke dosen-dosen :D.
sekarang Pertanyaan itu telah terjawab [Webometrics UNS di 2159 !] terjawab pula akhirnya dalam waktu yang sangat singkat akhirnya. Blog staff lah yang secara tidak langsung mengangkat itu, sekarang dialexsa staff.uns.ac.id nomer 1 dibanding dengan yang lain [spmb, fakultas, SAT juga ding]. Tapi ketika membuka staff.uns.ac.id yang terbanyak posting disana 1-5[ Pak Tunggul, Pak Afie, Pak Yuyun, Pak Mohctar, Pak Rudi (mas ding), Pak Wir (ustad)].
Hidup memang perbuatan (original masagge from “dah berapa dikopi ni ya?”) secara tidak langsung blogger UNS berperan sebagai HUMAS yang mengabarkan UNS pada dunia luar. Itupun saya kira belum ada seperempat staff uns yang ngeblog (oya blognya pak rektor apa ya? kok belum tau aku), kalo misalnya semua sudah ngeblog bisa jadi dunia internet adanya cuman UNS, tidak ada yang lain.
Dengan menulis orang menata pikiran, dengan menulis orang membangun keabadian. Semoga UNS semakin abadi dengan blognya, meskipun sadar banyak variabel lain yang berpengaruh. 🙂